7 Rekomendasi Penjepit Bulu Mata yang Bagus & Murah

 

7 Rekomendasi Penjepit Bulu Mata yang Bagus & Murah

Rekomendasi penjepit bulu mata | Credit: Shopee

Di masa new normal seperti ini, mata menjadi salah satu bagian wajah yang disorot karena mulut dan hidung sering tertutup masker. Bulu mata yang lentik tentu jadi penunjang keindahan matamu. Buat kamu yang memiliki jenis bulu mata yang lurus, salah satu trik riasan mata untuk membuat bulu mata menjadi lebih lentik adalah dengan menjepit bulu mata terlebih dahulu sebelum mengaplikasikan maskara.

Nah, tentu saja kamu harus memperhatikan dengan betul sebelum memilih penjepit bulu mata agar tak menimbulkan iritasi pada matamu. Berikut ini rekomendasi penjepit bulu mata yang aman dan tentunya dengan harga terjangkau!

1. O.TWO.O Makeup Eyelash Curler Beauty Tools, penjepit bulu mata ini memiliki gagang yang ergonomis sehingga memudahkanmu menjepit bulu mata, serta dilengkapi dengan bantalan silikon untuk mencegah iritasi pada bulu mata. Harga dari produk ini adalah Rp25.ooo,00

O.Two.O | Credit: Shopee

2. Miniso Official Colorful Series Curl Eye Curler, selain menyuguhkan tampilan yang lucu dengan warnanya yang colorful, serta menjamin bahan stainless dan silikonnya berkualitas tinggi sehingga tidak akan berkarat. Produk penjepit bulu mata yang lucu ini dijual dengan harga Rp45.000,00

Miniso Curler | Credit: Shopee

3. Mad For Makeup OUR “Kok Lentik?” Secret Comb Curler, memiliki sisir tersembunyi pada bantalan silikonnya sehingga membuat bulu mata menjadi rapi dan tidak menggumpal. Produk dengan kelebihan yang unik ini dijual dengan harga Rp59.000,00 saja


Mad for makeup | Credit: Shopee

4. Tammia Eyelash Curler, produk penjepit bulu mata diklaim terbuat dari bahan yang berkualitas sehingga cocok digunakan untuk pribadi ataupun profesional. Untuk mendapatkan produk ini kamu hanya perlu merogoh kocek senilai Rp60.000,00

Tammia | Credit: Shopee

5. TRIM Deluxe Eyelash Curler, produk penjepit bulu mata yang satu ini memiliki tipe gagang yang pegas, sehingga kamu dapat membuka dan menutup alat ini dengan lebih mulus, cocok banget buat kamu pengguna pemula. Adapun harga dari produk ini adalah Rp97.500,00

TRIM | Credit: Shopee

6. NYX Eyelash Curler, bentuk curve serta bantalan yang empuk dapat mengangkat dan melentikkan bulu mata tanpa membuatnya patah. Produk penjepit bulu mata NYX ini bisa kamu beli di pasaran dengan harga Rp120.000,00.

NYX | Credit: Shopee

7. LA Girl Lash Curler, penjepit bulu mata yang satu ini memiliki kelebihan berupa bukaan penjepit yang lebar, sehingga kamu bisa dengan leluasa agar bulu mata tidak tertarik. Harga produk ini adalah Rp130.000,00

LA Girl | Credit: Shopee

Kalau udah ada penjepit bulu mata praktis gini sih jadi nggak wajib lagi ya harus ke salon buat eyelash extension 😛

dibuat oleh: sayangnya kamu (peserta PKL IAIN KUDUS)





Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENGENALAN LINGKUNGAN KAMPUS IAIN KUDUS

jenis-jenis blush on